Koramil 02/Sukmajaya Bantu Evakuasi Pohon Tumbang

Sukmajaya | Depok Terkini

Jajaran Koramil 03/Sukmajaya, Kodim 0508/Depok membantu evakuasi pohon tumbang yang menutupi ruas Jalan Raya Kalimulya, kecamatan Cilodong, Depok, Senin (22/8).

Akibat kejadian tersebut, aliran listrik sempat padam karena tiang beton  penyanggah kabel listrik roboh tertimpa pohon.

Babinsa Koramil Sukmajaya Serma Djumadi dan Serma Sugimin yang berada dilokasi langsung menangani pohon tumbang bersama warga dan petugas dari Dinas kebersihan dan Pertaman (DKP) Kota Depok, serta petugas PLN.


Menurut, Agus warga RT05/04, kelurahan Kalimulya. Pohon tumbang diketahuinya sekitar pukul 05.00 WIB, saat lampu padam dan  melihat pohon sudah tumbang melintang di jalan.

"Pohon itu tumbang karena memang sudah tua dan rapuh. Saya langsung hubungi pihak DKP dan PLN,"kata Agus di lokasi.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, arus lalu lintas pun ditutup dan dialihkan ke jalan lain.(ndi)




Posting Komentar

0 Komentar