Babinsa Koramil 04/Bojonggede Maksimalkan Pendampingan Petani

Bojonggede | Depok Terkini

Jelang panen padi di lahan pertanian di wilayah teritorial Koramil 04/Bojonggede, Kodim 0508/Depok tepat di Desa Kali Putih Citayam, Kecamatan Tajur Halang, Kabupaten Bogor.

Babinsa Koramil 04/Bojonggede terus memaksimalkan pendampingan kepada kelompok tani Sari Mekar Citayem.

Pendampingan dilakukan mulai dari pembajakan sawah, penanaman padi, pembersihan saluran irigasi, menghalau burung pemakan padi, hingga panen raya mendatang.

"Kita terus maksimalkan pendampingan kepada petani agar hasil panennya juga maksimal,"kata Danramil 04/Bojonggede Kapten Inf Chairul Anam, Kamis (1/9).

Menurut Danramil, pendampingan terus dilakukan dalam upaya mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan Presiden RI.

"Mudah-mudahan dengan pendampingan secara maksimal, hasil panen tahun ini bisa lebih meningkat lagi dari sebelumnya,"harap Danramil seraya menambahkan usia padi sudah mencapai 70 hari dilahan seluas 20 hektare dibawah kendali Babinsa Serma Giyono dan Serma budiman.(ndi)

Posting Komentar

0 Komentar