Kabupaten Tangerang Kirim Putri Terbaik Ke Istana

Bupati Tangerang menyalami  Putri (kanan) calon Paskibraka Istana
Kabupaten Tangerang, Depok Terkini

Kabupaten Tangerang Kembali mengirimkan Putri terbaiknya untuk menjadi calon Paskibraka (Pasukan Pengibar Bendera Pusaka) Nasional di Istana Negara mewakili Provinsi Banten, Kamis (3/8).
         
Dari 50 calon paskibraka dari 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang  akan mengikuti diklat sebagai persiapan menjadi pasukan pengibar bendera pusaka 17 Agustus mendatang di Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang. Sembiln orang  akan bertugas menjadi Paskibraka Provinsi Banten, dan 1 Putri terbaik Kabupaten Tangerang terpilih menjadi Paskibraka Nasional.

Bupati Tangerang, A Zaki Iskandar mengatakan, menjadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (PASKIBRAKA) itu  merupakan suatu kebanggaan tersendiri, karena tidak semua  siswa-siswi Se Kabupaten Tangerang bisa mendapatkan kesempatan dan kepercayaan untuk menjadi seorang anggota PASKIBRAKA.
         
"Kepercayaan yang diberikan hendaknya dapat dijaga dan dipertanggung jawabkan dengan cara mengikuti latihan dengan serius dan penuh dedikasi yang tinggi. Apalagi ke Istana itu  merupakan prestasi yang amat membanggakan," ujar Zaki.
         
Edi Hartanto, Ketua PPI (Purna Paskibra Indonesia) Kabupaten Tangerang mengatakan, kegiatan pelatihan dan pengasramaan calon pasukan pengibar bendera pusaka merupakan agenda rutin tahunan .
         
“berharap  kepada para calon peserta agar menjaga kesehatan, kedisiplinan dan tetap semangat mengikuti pelatihan tersebut hingga sampai acara puncak yaitu mengibarkan sang bendera pusaka pada tanggal 17 Agustus nantinya," paparnya.

Edi menjelalskan bahwa peserta  yang mengikuti awalnya sebanyak 970 orang, yang mengikuti Diklat 300 orang, hingga akhirnya terpilihlah 50 orang untuk Calon Paskibraka Kabupaten Tangerang, 9 orang Calon Paskibraka Provinsi Banten dan 1 orang Calon Paskibraka Nasional atas nama Audrey Nathan Sumali asal SMAK Penabur Gading Serpong. (sul).

Posting Komentar

0 Komentar