TMMD Ingatkan Pelajar Depok Tertib Lalu Lintas

Cipayung, Depok Terkini

Sebanyak 100 pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Arrahmaniyah di Jalan Masjid It-Tihad mendapatkan pembekalan tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan dari Satuan Lalu lintas (Satlantas) Polresta Depok dalam kegiatan non fisik Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-103 di wilayah Kecamatan Cipayung, Depok, Kamis (18/10/2018).

Sosialisasi tertib lalu lintas dilakukan oleh Ipda Purwanto dari Satlantas Polresta Depok dibantu dua orang staf anggota Polwan.

Dalam paparannya, Ipda Purwanto menjelaskan terkait undang undang No 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan. Diantaranya tertib lalu lintas di jalan dan penekanan tentang penindakkan pelanggaran lalu lintas hingga proses sidang di pengadilan.

"Kita berikan pemahaman tentang tertib berlalu lintas sesuai dengan UU Lalu Lintas. Kalau kita taat berlalu lintas akan terhindar dari penegakkan hukum pelanggaran lalu lintas, seperti tidak memakai helm, dan tidak memiliki surat izin mengemudi (SIM)," ujar Purwanto didampingi Perwira Pengawas Kegiatan, Kapten Inf Suyono.

Dicky Afriyan salah satu siswa kelas 11 mengaku mendapatkan manfaat dari penyuluhan tentang tertib berlalu lintas,"Saya jadi mengerti bahwa berlalu lintas itu harus tertib demi keselamatan diri kita sendiri," ungkapnya.

Demikian pula dikatakan, Tariza Sudadih siswi kelas 12. Menurutnya, saat kita berkendara harus dilengkapi dengan surat surat kendaraan seperti STNK, SIM dan menggunakan helm SNI."Dari penyuluhan ini saya jadi mengerti bahwa mengendarai kendaraan bermorot itu wajib pakai helm, dan memiliki SIM," ucap Tariza.

Kepala Sekolah SMK Arrahmaniyah, Ahmad Fakhri mengaku bersyukur sekolahnya menjadi tempat sasaran sosialisasi tertib lalu lintas dan wawasan kebangsaan program TMMD non fisik di wilayah Cipayung."Sosialiasi yang diberikan sangat bermanfaat bagi kami. Materi yang diberikan menyadarkan saya bahwa siswa yang belum cukup umur dilarang mengendarai sepeda motor ke sekolah. Para siswa memahami dan mengerti bahwa tertib berlalu lintas sangat bermanfaat buat mereka sendiri," tutup Ahmad.(ndi)

Posting Komentar

0 Komentar