Kelurahan Tanah Baru Juarai Lomba Kinerja dan Inovasi 2021.

 

Balaikota, Depok Terkini

Kelurahan Tanah Baru ditetapkan sebagai pemenang Lomba Kinerja dan Inovasi Kelurahan Tingkat Kota Depok Tahun 2021. Penetapan tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Wali Kota Depok Nomor : 861.4/234/Kpts/Pemks/Huk/2021 tentang Penetapan Peringkat Penilian Lomba Kinerja dan Inovasi Kelurahan Tingkat Kota Depok Tahun 2021.

"Juara pertama Lomba Kinerja dan Inovasi Kelurahan Tingkat Kota Depok Tahun 2021 adalah Kelurahan Tanah Baru. Lalu, posisi kedua ditempati Pangkalan Jati Baru, dan posisi ketiga Duren Seribu," ujar Ketua Tim Penilai Lomba Kelurahan Tingkat Kota Depok Tahun 2021, Muchsin Mawardi, Sabtu (05/06/21).

Dirinya mengatakan, dengan Raihan ini, Kelurahan Tanah Baru akan menjadi wakil Kota Depok pada ajang yang sama di tingkat Provinsi Jawa Barat. Lomba di tingkat provinsi sendiri akan berlangsung pada bulan ini.

"Tanggal 7 sampai 9 Juni itu ada tahap penilaian administrasi, 10 Juni pleno hasil penilaian administrasi, 14-15 Juni tahap pemaparan, 16-17 Juni pleno hasil pemaparan peserta. Lanjut 21-23 Juni tahap klarifikasi lapangan, 24 Juni pleno hasil klarifikasi lapangan, dan 25 Juni penetapan juara tingkat provinsi," jelasnya.

Dia menambahkan, agar dapat tampil maksimal, Pemkot Depok juga telah memberikan sejumlah pembekalan kepada Kelurahan Tanah Baru. Pembekalan berupa penjelasan kelengkapan administrasi yang harus diserahkan ke panitia lomba tingkat Provinsi Jawa Barat. Termasuk, memberikan pendalaman penguasaan materi dan regulasi untuk menghadapi berbagai pertanyaan dari tim penilai lomba.  

"Lalu kesiapan materi paparan yang lebih menekankan inovasi kelurahan seperti inovasi  pelayanan dan inovasi penanganan Covid-19," pungkasnya.(wan)

Posting Komentar

0 Komentar