Koramil 04/Bojonggede Karya Bhakti Bersihkan Pasar Tajur Halang

Jajaran Koramil 04/Bojonggede, Kodim 0508/Depok melakukan aksi bersih dillingkungan Pasar Tajur Halang bersama aparat pemerintah Kecamatan Tajur Halang, Kabupaten Bogor, Jum'at (21/11).

Aksi jum'at bersih (Jumsih) yang melibatkan sedikitnya 150 orang itu, dihadiri Danramil 04/Bojonggede Kapten Inf Sulemi, Camat Tajur Halang Nurhayati, Kasi Trantib, perwakilan Kepolisian, Kepala Desa Tajur Halang, Tokoh masyarakat dan puluhan warga sekitar."Karya bhakti membersihkan sampah, saluran air, dan memotong rumput di jalan masuk pasar sepanjang 500 meter,  dan di area bakal pasar itu sendiri,"ujar Sulemi.

Menurut Danramil, di lahan pasar seluas 4000 meter ini sudah berdiri sejumlah kios, namun karena belum beroperasi, maka kondisi lahan pasar banyak ditumbuhi semak belukar."Pasar ini akan beroperasi setelah jalan tembus Tegar Beriman dibuka. Karena itu kita pelihara kebersihannya,"ungkap Danramil.

Camat Tajur Halang, Nurhayati menyatakan terima kasih kepada jajaran Koramil 04/Bojonggede yang peduli dengan kebersihan di area bakal pasar ini."Aksi jum'at bersih rutin dilakukan diwilayah Kecamatan Tajur Halang sesuai dengan instruksi Wakil Bupati Bogor. Setiap Jumsih kita selalu melibatkan Koramilm"tandasnya.