Lurah Tugu Ajak Warga Peduli Lingkungan

Cimanggis | Depok Terkini Lurah Tugu Drajat Karyoto mengajak warganya untuk lebih peduli pada lingkungan. Hal ini dimaksudkan agar kondisi keamanan, ketertiban masyarakat tetap kondusif, tenang, aman dan nyaman. Dikatakannya, peran aktif warga sangat dibutuhkan di antaranya dengan selalu mengingatkan warga yang lain terutama warga yang baru dan belum lapor agar segera melapor ke RT setempat, apalagi yang tinggal di rumah-rumah kontrakan. ”Tegur yang belum lapor apalagi ada kontrakan yang penghuninya melebihi kapasitas untuk rumah tangga, bukan kita curiga tapi sebagai langkah antisipasi dari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Drajat, Kamis (5/2). Drajat menghimbau masyarakat untuk melibatkan juga pemuda ikut serta dalam menjaga keamanan lingkungan. "Anak muda, kan senangnya nongkrong sampai malam, maka dari itu ajak ikut juga dalam keamanan hal ini lebih positip,” tuturnya. Sementara itu, dalam pelayanan pada masyarakat pihaknya akan memperbaiki menjadi lebih baik, bukan berarti sebelumnya tidak baik, namun lebih ditingkatkan. ”Kita tingkatkan pelayanan lebih baik, kalau masyarakat datang, maka satu sampai dua jam paling lama, enggak perlu nunggu, misalnya dalam mengurus KTP dan KK yang sesuai standart pelayanan (SOP) 14 hari kerja tapi jika bisa dilayani lebih cepat kenapa harus dibikin lama” paparnya. (spt)