Pelajar SMK Hanyut di Sungai Ciliwung

Pancoran Mas | Depok Terkini Jenazah Yasir Mustofa (17) pelajar kelas SMK Dwi Guna ditemukan Tim SAR hanyut di Sungai Ciliwung selama dua hari, Minggu ( 22/2). Korban adalah warga Gang Nyamuk RT03/06 No 63, Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Depok ini terpeleset saat sedang memancing ikan bersama temannya di Komplek Permata Sekotr Pirus RT12/07, Pondok Jaya, Depok. Tim SAR yang terdiri dari Taruna Siaga Bencana (Tagana), Gegana, dan Dinas Damkar menyisir sejak kemarin sore. Pencarian membuahkan hasil sekira pukul 10.00 WIB pagi ini. "Laporan warga ke Damkar semalam. Korban 17 tahun, Minggu pagi kami terus bergerak bersama Brimob dan warga mencari. Akhirnya jenazah ditemukan," ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Depok Yayan Aryanto, Senin (23/2). Yayan menambahkan jenazah ditemukan di Daerah Aliran Sungai (DAS) Ciliwung di belakang kantor PDAM Jalan Kartini, Depok. "Tim rescue turun 1 regu (6 orang) dengan 1 perahu dan 2 alat menyelam," tegasnya. Anggota Tagana Arie Triyatna menjelaskan petugas berhasil menemukan jenazah dan langsung dibawa ke RS untuk diotopsi. Korban ditemukan 1 kilometer dari lokasi terpeleset."Ketemu jenazah langung dibawa ke RSUD Cibinong," tandasnya