Cilodong Expo 2016 Tingkatkan Ekonomi Kreatif Warga

Cilodong | Depok Terkini
       
Dalam rangka menyemarakkan HUT Ke-71 Kemerdekaan RI dan upaya meningkatkan perekonomian serta melestarikan seni budaya, pada 26-28 Agustus mendatang akan digelar Cilodong Expo 2016 di kawasan Situ Cilodong di Jalan Abdul Gani, Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilodong. Dalam kegiatan ini akan disediakan sejumlah stand untuk pameran produk-produk UKM dari lima kelurahan serta sejumlah perusahaan dan panggung pentas seni budaya.
       
Menurut Camat Cilodong Khamid Wijaya, kegiatan Cilodong Expo ini akan dijadikan kalender rutin yang diselenggarakan setiap tahun. Tujuannya untuk mengajak masyarakat, khususnya pelaku UKM, memamerkan dan memasarkan produk-produk unggulannya. Sehingga perenomian mereka bisa lebih meningkat. Begitu juga dengan seni dan budaya, khas Kota Depok, bisa lebih dilestarikan dan dikembangkan.
       
“Intinya, Cilodong Expo ini sejalan dengan program AYO BERWIRAUSAHA dan sejalan pula dengan upaya-upaya meningkatkan ekonomi kreatif dan kompetitif menuju Depok Unggul, Nyaman dan Religius,” ujar Khamid yang pada kesempatan itu didampingi Ketua LPM Kalibaru Burhanudin yang juga Ketua Pokdarwis Situ Cilodong, seusai rapat koordinasi Cilodong Expo 2016 di ruang kerjanya, Selasa (2/8).
       
Dikatakan Khamid, dalam kegiatan Cilodong Expo ini juga akan dilakukan penataan dan pembenahan kawasan Situ Cilodong untuk dijadikan kawasan objek wisata air di wailayah Kecamatan Cilodong. Di antaranya melakukan penataan dan pembenahan terhadap keberadaan pedagang kaki lima (PKL), menyediakan lahan parkir, membuat panggung pentas seni budaya dan membuat hapura di pintu masuk situ tersebut.
       
Di bagian lain, Burhanudin menambahkan, pihaknya sangat mengapresiasi Cilodong Expo 2016 yang digagas Camat Cilodong Khamid Wijaya. Dia berharap, kegiatan ini banyak diikuti oleh para eplaku UKM dan perusahaan serta para pelaku seni budaya. Khususnya tentang penataan dan pembenahan keberadaan PKL, sebagai bentuk upaya untuk memberi kesempatan kepada warga untuk melakukan usaha meningkatkan perekonomian mereka melalui kegiatan Ekonomi Kreatif.
       
“Cilodong Expo ini sejalan dengan program Pokdarwis, yang ingin mewujudkan Situ Cilodong sebagai objek wisata di Kecamatan Cilodong dan di Kota Depok. Di samping mempertahankan, melestarikan dan menjadikan Situ Cilodong sebagai tandon air dan kawasan resapan air tanah,” kata Burhanudin yang biasa disapa Abuy sekaligus sebagai Wakil Kepala SMP Islam Raden Patah.(ash)

Posting Komentar

0 Komentar