Babinsa Koramil 01/Pancoran Mas Berikan Sembako Penjaga Pintu Kereta

Pancoran Mas, Depok Terkini

Babinsa Koramil 01/Pancoran Mas, Kodim 0508/Depok Serma Suwarno memberikan bantuan paket sembako kepada penjaga pintu perlintasan kereta api di wilayah RT 01/RW17, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas, Depok, Kamis (27/10).

Aksi Babinsa ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian sekaligus bertujuan untuk mendekatkan diri kepada masyarakat. Menurut Serma Suwarno, petugas jaga pintu lintasan kereta api selama ini dirasakan telah memberikan manfaat yang sangat besar kepada masyarakat. Tetapi banyak
masyarakat yang melupakan jasa para penjaga pintu perlintasan kereta api tersebut.

"Sebagai bentuk kepedulian, kita bantu petugas jaga pintu perlintasan kereta api tersebut."ujarnya.

Sementara itu, Awang yang sudah bekerja selama 24 tahun sebagai penjaga pintu perlintasan kereta api mengaku sangat senang atas pemberian sembako yang diberikan oleh anggota TNI.

“ Terima kasih atas pemberian bantuan sembako ini. Penghasilan saya hanya dari uluran tangan para penyebrang saja. Bantuan ini sangat saya butuhkan,"terangnya.

Menurutnya, kalau dilihat selintas pekerjaannya dinilai ringan, tetapi mengandung resiko besar terhadap keselamatan penyebrang.  Dibutuhkan keseriusan dan konsentrasi demi keselamatan para penyebrang, baik pejalan kaki maupun pengendara kendaraan bermotor.

"Setiap dua menit sekali kereta melintas. Karenanya dibutuhkan konsentrasi penuh meskipun tidak ada gajinya,"ucap Awang.(ndi)

Posting Komentar

0 Komentar