Hari Pahlawan, Dandim Depok Imbau Warga Jaga dan Pegang Keutuhan NKRI

Kalimulya, Depok Terkini

Komandan Kodim 0508/Depok Letkol Inf Slamet Supriyanto mengatakan bahwa makna hari pahlawan adalah mengenang jasa dan perjuangan para pahlawan Indonesia. Adapun bentuk aplikasi dalam mengenang jasa pahlawan bisa diwujudkan dengan selalu menjaga stabilitas keamanan agar perekonomian dan pembangunan di daerah dan pusat bisa berlangsung dengan baik sesuai dengan tujuannya.

Menurut Dandim nilai kepahlawanan dan kepedulian terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia
(NKRI) masih kuat di masyarakat. Terbukti dalam aksi demo damai 4 November lalu terlihat
masyarakat bersatu dalam menyampaikan aspirasi dan peduli dengan NKRI

."Demo dilaksanakan dengan baik dan damai itu menandakan bahwa mereka peduli NKRI. Saya yakin masyarakat masih punya nilai kepahlawanan,"ungkap Dandim.

Adapun upaya TNI dalam membangkitkan nilai-nilai kebangsaan, kata Dandim, pihaknya rutin
memberikan wawasan kebangsaan kepada generasi muda, khususnya kepada mahasiswa dan siswa untuk menjaga keutuhan NKRI.

"Negara ini kita rebut dengan kucuran darah dan air mata serta harta benda, karenanya kita harus bangga menjadi bagian dari bangsa Indonesia. Kita jaga dan pegang keutuhan NKRI," harap pria asal Banyumas itu.(ndi)

Posting Komentar

0 Komentar