Mekarjaya Wakili Depok Lomba TP PKKK Tingkat Provinsi Jabar

Sukmajaya, Depok Terkini

Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya mewakili Kota Depok dalam lomba Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Tingkat Provinsi Jawa Barat (Jabar). Terdapat lima kategori lomba yang akan diikuti.

"Dalam lomba kali ini, Kota Depok mengirimkan wakilnya dalam lima kategori. Hal ini sangat baik karena sangat jarang yang bisa mengirimkan lima wakil sekaligus dalam satu lomba," tutur Penjabat Sementara (Pjs) Ketua TP-PKK Kota Depok Lutfi Erlita Widiasi, Selasa (27/10/20).

Dirinya menyebutkan, kelima kategori lomba tersebut antara lain, kesekretariatan dengan lomba tertib administrasi, Pokja satu dengan Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR) Cinta dan Kasih Sayang, serta Pokja dua dengan Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UPPK). 

"Lalu, Pokja tiga dengan Halaman, Indah, Teratur dan Nyaman (Hatinya) PKK, serta Pokja empat dengan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) Test," ujarnya.

Di tempat yang sama, Ketua TP-PKK Kecamatan Sukmajaya, Yulia Oktavia menuturkan, pihaknya memiliki inovasi dari kelima kategori yang dilombakan. Untuk kategori sekretariat, inovasinya adalah  kampung digital dasawisma yaitu membuat google form untuk mendata para dasawisma yang ada di wilayah Sukmajaya.

Kemudian, sambungnya, Pokja satu dengan inovasi buku saku sebagai pedoman serta bekerja sama dengan Corporate Social Responsibility (CSR) dari Channel 19 dalam melakukan penyuluhan kepada masyarakat. Sementara Pokja dua inovasinya adalah kotak pintar yang ditujukan untuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) guna melatih motorik anak.

"Ada juga beberapa tanaman unggulan yang dijadikan produk oleh UMKM setempat. Seperti buah kedondong, kolang kaling dan biji teleng,” tuturnya.

Sedanngkan inovasi dari Pokja tiga yaitu membuat Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) dengan produk dari tanaman lidah buaya yang diolah menjadi hand sanitizer dan selai. Sedangkan Pokja empat dengan inovasi Gerakan Masyarakat Cinta Rahim dan Payudara (Germascitradara), yang bertujuan mengajak  para kader, Karang Taruna (Katar) dan PIK-R untuk memberikan penyuluhan secara langsung kepada masyarakat.

"Dalam  lomba kali ini, Kota Depok akan bersaing dengan  Cimahi, Bandung, Bogor dan  Sukabumi. Kami berharap melalui lomba ini, dapat memotivasi teman-teman kader PKK lain sehingga bisa bermanfat bagi masyarakat,"tandasnya.(wan)

 

Posting Komentar

0 Komentar