IBH Ingatkan Karang Taruna Jangan Bergerak di Bidang Politik

Sukmajaya, Depokterkini.com

Wakil Walikota Depok, Imam Budi Hartono (IBH) mengingat Karang Taruna  untuk tidak mengadakan program yang bergerak di bidang politik.

"Karang Taruna jangan bergerak di bidang politik. Buat program yang bergerak di bidang pemberdayaan masyarakat untuk kemajuan Karang Taruna," imbau IBH saat membuka kegiatan seminar sehari Karang Taruna tentang etika dan produktif sunia digital di Balai Rakyat Depok II, Mekarjaya, Sukmajaya, Depok, Sabtu (27/08/22).

Menurut IBH, salah satu kegiatan pemberdayaan masyarakat yaitu pemberdayaan sampah."Selain bisa menambah penghasilan, pemberdayaan sampah merupakan bagian dari pemberdayaan masyarakat karena melibatkan seluruh unsur," tuturnya.

Dari pemberdayaan sampah tersebut, lanjut IBH, nantinya Karang Taruna dapat pemasukan untuk kas Karang Taruna sendiri. IBH mencontohkan beberapa Karang Taruna di Jawa Barat yang memiliki penghasilan dari kegiatan pemberdayaan masyarakat. Seperti  produksi maggot oleh karang taruna Bantar gebang, dan sektor pariwisata mangrove oleh karang taruna di wilayah Bekasi.

 "Alhamduilillah Katar Mekarjaya sudah bisa kerjasama dengan perbankan dalam seminar ini. Teruskan program programnya dengan melibatkan pentahelix," pungkasnya.

Dengan melibatkan pentahelix yaitu pemerintah, akademisi, bisnis, dan media, tambah IBH, Katar akan terus mempunyai kegiatan sehingga Katar tetap aktif untuk memperbaiki kondisi masyarakat Kota Depok."Banyak permasalahan yang ada di lingkungan kelurahan. Salah satunya mengatasi masalah stunting," tandasnya.

Ketua Katar Kelurahan Mekarjaya Kepi Purwaatmaja mengatakan, tujuan kegiatan seminar ini untuk meningkatkan kesadaran para pemuda agar peka terhadap dunia digital dan menggunakannya secara positif.

"Jangan sampai kita terjerumus dalam penyebaran hoax. Dunia digital ini harus kita manfaatkan sebagai sarana produktifitas anak anak muda untuk mengembangkan kreatifitas, ekonomi dan lainnya." Ucapnya.

Anggota DPRD Kota Depok, Suparyono mengapresiasi kegiatan semina yang digelar Katar kelurahan Mekarjaya."Seminar ini sangat positif untuk membekali anak anak muda bersosial media dengan benar. Tidak ada hoax dan jangan sampai terkena UU ITE," ungkap Suparyono.(wan)


Posting Komentar

0 Komentar