Sambut HUT RI. Ribuan Warga Kedaung Antusias Ikut Gerak Jalan

 


Sawangan, Depokterkini.com
Ribuan warga warga di Kelurahan Kedaung, Kecamatan Sawangan, Kota Depok antusias mengikuti gerak jalan pada Minggu (14/08/2022). Kegiatan tersebut terkait dengan HUT ke 77 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Lurah Kedaung, Madsuki mengatakan, kegitan gerak jalan yang diselenggarakan di Kedaung dalam rangka  menyambut HUT ke 77 Kemederkaan RI. 

Bagi  peserta gerak jalan, sambung dia,  disediakan hadiah door prize dengan hadiah utama dua buah mesin cuci, dua buah kulkas dan kipas angin serta hadiah hiburan laninya, seperti payung, botol minuman hingga minyak goreng. 

“Peserta gerak jalan ada sekitar 4000 ribu orang,” ungkap Madsuki di sela-sela pembagian hadiah door prize.
Di tempat yang sama, H. Saiful tokoh masyarakat setempat mengapresiasi kegiatan gerak jalan santai tersebut.       

“Saya sangat apresiasi sekali kegiatan yang dilakukan Lurah Kedaung  banyak hal positif yang ditunjukan, seperti acara kebersihan  dia  mau turun ke bawah ini luar biasa sekali,” ujarnya

Selain itu, dikatakan lebih lanjut, juga  mengadakan kegiatan seperti ini (gerak jalan santai) hingga mendorong partisipasi dari masyarakat begitu luar biasa antusiasnya.

“Ini menunjukkan bahwa seluruh perangkat kerja lurah beserta jajarannya bekerja dengan baik sehingga partisipasi masyarakat begitu kuat. Dan gerak jalan ini juga menunjukkan rasa nasionalisme yang tinggi untuk menyambut Kemerdekaan Republik Indonesia. Sekali lagi saya salut dan ini patut ditingkatkan ke depannya,” paparnya.

Kegiatan gerak jalan santai dibuka Camat Sawangan, Anwar Nasihin dihadiri sejumlah anggota DPRD Kota Depok Hj. Qonita Lutfiah, Lahmudin , Irfan Rifai dan Rizki Apriwijaya anggota DPRD Provinsi Jawa Barat. Acara tersebut juga dimeriahkan sejumlah kuliner UMKM dan penjualan sembako dari Bhakti Karya.(dib)

Posting Komentar

0 Komentar