LPM Diharapkan Dapat Membawa Kondusifitas dari Permasalahan di Indonesia."

 


Medan, Depokterkini.com

Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Pemerintahan Desa (Pemdes) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Dr. Eko Prasetyanto Purnomo Putro, S.Si, M.Si, MA. menghadiri Kegiatan Temu Kader LPM Nasional dan LPM Award 2022 di Medan, Sumatera Utara, pada Kamis  (11/11/2022).  

Menurut Eko, LPM merupakan lembaga penting bagi kita semua, baik di desa maupun kelurahan dalam membangun bangsa. "Indonesia dengan 75.662 Desa, 8.606 Kelurahan, 416 Kabupaten, 98 Kota dan 37 Provinsi perlu kebersamaan dan sinergi dalam mempercepat penyelenggaraan pemerintahan," ujar Eko.

Eko berharap dalam kegiatan Temu kader Nasional LPM dapat menjadi wadah konsolidasi solid bagi Indonesia dalam mempercepat proses pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.

"LPM diharapkan dapat membawa kondusifitas dari beberapa permasalahan yang ada di Indonesia." harapnya seraya mengucapkan selamat melaksanakan temu kader nasional dan pemberian penghargaan LPM awards.

Ketua DPD LPM Ahmad Dolly Kurnia Tanjung menyampaikan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menghadirkan Masyarakat yang sejahtera  selaras dengan tujuan berbangsa bernegara yaitu masyarakat adil dan makmur

"Menciptakan sentra pembangunan baru dengan potensi yang dimiliki indonesia dibutuhkan institusi baru yang mendekatkan diri kepada masyarakat,dimana pembangunan harus hadir ditengah-tengah masyakarat dan salah satunya adalah dengan kehadiran LPM". ungkapnya.

Terakhir, Ahmad Dolly menyatakan DPP LPM akan mendorong proses konsolidasi  untuk menyambut percepatan pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah dimana LPM menjadi Fasilitator dan menciptakan Kader yang bekerja dengan maksimal.(wan)

Posting Komentar

0 Komentar