Lomba Deklamasi Usung 2 Puisi Karya Mohammad Idris

Balaikota, Depokterkini.com

Badan Keuangan Daerah (BKD) Kota Depok mengadakan 

 lomba deklamasi atau sajak 78 kata di lantai 10 Gedung Dibaleka 2 Balaikota Depok, Kamis (24

Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Kota Depok, Wahid mengatakan, lomba ini digrlar dalam rangka  memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI). lomba diikuti oleh masyarakat umum, siswa SMP dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Depok. "Lomba ini mengusung dua puisi karya Walikota Depok Mohammad Idris dengan judul Ksatria dan Pahlawan." Kata Wahid 

Wali Kota Depok, Mohammad Idris 

Mengatakan lomba ini sebagai upaya dari panitia agar warga Depok yang mempunyai bakat membacakan deklamasi, bisa ikut serta dalam memeriahkan rangkaian HUT ke-78 RI.

“Sajak ini diterjemahkan oleh peserta lomba, lalu disampaikan kepada penonton dan diharapkan penonton bisa menghayati apa yang diucapkan pelaku sajak,” katanya usai membuka lomba tersebut.

Kiai Idris, sapaan akrab Wali Kota Depok menyebut, rasa nasionalisme tidak hanya dilakukan lewat ceramah, sarasehan atau pelatihan-pelatihan."Tetapi bisa juga melalui learning by doing, bahwa peserta lomba deklamasi ini, maka ini sebagai upaya untuk memperkuat nilai-nilai nasionalisme,” ungkapnya.(wan)


Posting Komentar

0 Komentar