Bedahan Juara Lomba P2WKSS Tingkat Provinsi Jawa Barat

Sawangan | Depok Terkini 

Setelah menunggu kurun waktu sekitar 10 tahun akhirnya Kelurahan Bedahan, Kecamatan Sawangan meraih juara pertama lomba P2WKSS tingkat Provinsi Jawa Barat.

"Alhamdulilahj kami bersyukur Kelurahan Bedahan yang diwakili RW 08 meraih peringkat pertama lomba P2WKSS tingkat Provinsi Jawa Barat," kata Deden Kosasih, lurah setempat, Rabu (17/12), disela-sela kegiatan bazar yang diselenggarakan Dompet Dhuafa.

Dalam lomba itu, Kelurahan Bedahan menyisihkan 26 kabupaten/kota se Jawa Barat. "Jadi, usaha yang kami lakukan sejak Februari hingga  Oktober 2014 akhirnya  berhasil meraih prestasi," ujarnya.

Selain itu, ditambahkan Deden, keberhasilan meraih juara tidak terlepas dari peranan  penting Pemkot Depok yang membuat perkampungan di lingkungan RW 08 yang dijadikan titik lokasi lomba P2WKSS  menjadi semakin baik dari segi  infrastruktur berupa jalan, saluran air, sarana  kesehatan, perekonomian,  dan lainnya sehingga Kelurahan Bedahan meraih yang terbaik.

"Harapan kami dengan keberhasilan meraih juara pertama lomba P2WKSS para warga khususnya di RW 08 mempertahankanya, seperti dalam hal  kebersihan, pemeliharaan jalan,  termasuk peningkatan mutu pendidikan, karena lomba P2WKSS yang dinila yaknii pendidikan, daya beli, kesehatan dan infrastruktur  " paparnya

Sementara itu, informasi yang diperoleh menyebutkan penyerahan tropy dan penghargaan lomba P2WKSS akan diserahkan di Gedung Sate, Bandung, Senin (22/12).(Sudi)