Karang Taruna Jalin Sinegitas dengan Kepolisian

Margonda | Depok Terkini

Dalam upaya membantu pihak kepolisian menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Karang Taruna (Katar) Kota Depok berupaya membangun komunikasi intensif dengan aparat kepolisian khususnya Polresta Depok. Diharapkan dari pertemuan tersebut Katar dan Kepolisian dapat bersinergi dalam menjaga Kamtibmas.

"Alhamdulillah, kedatangan kami disambut baik jajaran Polresta Depok. Ini langkah awal untuk menjalin silaturahmi dan komunikasi agar kemitraan karang taruna dan polisi dapat terjaga dengan baik,"ujar Ketua Karang Taruna Kota Depok, Amsori AR, Selasa (7/4).

Amsori juga memaparkan berbagai macam kegiatan yang telah, sedang dan akan dilakukan. Pihaknya merespon positif atas pertemuan yang berlangsung kurang lebih dua jam itu.

“Kami mencoba mensinergikan beberapa program kerja yang ada di karang taruna dengan Polresta Depok. Di sana kami menemui titik temu terkait rencana program kerja seperti nanti ada penyuluhan terkait narkoba, tata cara berlalu lintas dan lainnya,” paparnya.

Kabagops Polresta Depok, Kompol Tri Yulianto menyambut hangat kedatangan pengurus Karang Taruna Depok. Tri mengungkapkan, bahwasanya polisi merupakan mitra masyarakat. Image polisi seram, galak dan lainnya diharapkan tidak ada lagi di mata masyarakat.

“Mudah-mudahan momen ini mampu meningkatkan tali silaturahmi antara karang taruna dan polisi. Kami adalah mitra masyarakat yang tidak perlu ditakuti,” ungkapnya.

Dikatakannya, hingga saat ini kondisi Depok relatif aman. Untuk menciptakan rasa aman dan nyaman, Tri berharap ada kerjasama dari pemuda yang tergabung dalam karang taruna dan masyarakat pada umumnya untuk sama-sama menciptakan rasa aman dan nyaman di setiap lingkungan.

“Untuk membangun kemitraan polisi dan masyarakat, kami juga telah memerintahkan kepada anggota kami khususnya Babinkamtibmas agar menyambangi dan menemui warga di wilayahnya minimal lima orang per hari,” ungkapnya.

Turut hadir dalam acara tersebut Kasat Binmas, Kasi Propam, Wakasat Binmas, Kabag Perencanaan, Kabag Sumda, Kasi Keuangan, Kasat Narkoba, Kaurbinops Satlantas dan lainnya.(rt)