Wawali Siap Upayakan Kenaikan Bantuan Operasional RT/RW

Pancoran Mas | Depok Terkini

Sebagai bentuk apresiasi dan terima kasih kepada para Ketua RT, RW, dan LPM se-Kecamatan Pancoran Mas. Wakil Walikota Depok Idris Abdul Shomad menyerahkan bantuan operasional atau insentif bagi mereka di Pendopo Kantor Kecamatan Pancoran Mas, Depok,  kemarin.

"RT, RW merupakan ujung tombak suksesnya penyelenggaraan pembangunan Depok. Nilai dana operasional ini sebenarnya tidak berimbang dengan kinerja mereka dilapangan. Karena itu, kami akan upayakan kenaikan bantuan operasional ini seiring dengan meningkatnya pendapatan asli daerah (PAD) di wilayah masing-masing,"ujar Idris didampingi Kepala Badan Pemberdayaan dan Kesehjateraan Masyarakat (BPMK) Widyati, Asisten Administrasi dan Pembangunan Eka Bachtiar, dan Camat Pancoran Mas, Lienda.
Dikatakan Idris, Saat ini Pemerintah kota telah menganggarkan bantuan operasional sebesar Rp. 7,5 milliar untuk 5100 RT, 75 RW, dan 63 LPM. Meskipun dana operasionalnya kurang memadai, lanjut Idris, paling tidak bisa dimanfaatkan untuk membantu kegiatan operasional di tingkat RT.

"Dalam menjalan roda pembangunan hingga ke tingkat RT, Pemerintah Kota selalu mengandalkan ketua RT, RW, dan LPM. Seperti masalah keamanan, kerukunan dan lainnya. "jelas Idris.

Dalam kesempatan itu, Idris berpesan bagi warga yang akan mudik lebaran diharapkan melapor kepada ketua RT, dan memeriksa rumah guna menghindari kejadian yang tidak diinginkan."Setelah kembali ke Depok, bagi warga yang membawa saudara atau sanak family juga harus melapor ke RT,"tegas Idris.(ndi)

Posting Komentar

0 Komentar