Walikota Terpilih Dilantik 17 Februari 2016

Bojongsari | Depok Terkini

Meskipun mengaku tidak memiliki persiapan khusus, namun rupanya diam-diam Walikota Depok terpilih, Mohammad Idris telah menjahit baju seragam untuk pelantikan dirinya pada Rabu, (17/2) mendatang.

“Baju sudah diukur dan sudah dibuat, tinggal dipakai saja,” ujar Idris kepada Jurnal Depok, sesaat setelah menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW di Kantor Kelurahan Curug, Kecamatan Bojongsari, Kamis (11/2).

Tak hanya itu, Idris juga telah merencanakan akan memboyong seluruh anggota keluarganya dari mulai istri, anak hingga menantunya.

“Anak saya enam, satu menantu, kami ajak semua untuk ikut mendoakan. Nggak ada orang terdekat, semua warga dan keluarga saya terdekat,” paparnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, penyelenggara dan pelaksana pelantikan adalah provinsi. Dari itu, dirinya akan mengikuti SOP yang telah ditetapkan dari provinsi.

“Harus ada gladi resik pada 16 Februari sore, dan pada 17 Februari pukul 08.00 WIB acara pelantikan dilakukan,” ungkapnya.

Dijelaskannya, pihak provinsi memberikan kuota sebanyak 150 undangan, dengan rincian 50 untuk Anggota DPRD Depok, 55 pejabat pemkot dan instansi vertikal termasuk Muspida.

“Sisanya untuk keluarga, partai dan relawan. Partai pengusung kan di fraksi juga sudah ada. Masing-masing anggota

Sementara itu, lanjutnya, untuk keberangkatan tim pemenangan akan diatur langsung oleh Ketua Timses, Nuroji.

“Pelantikan dilangsungkan di Gedung Merdeka, Bandung. Pelantikan dibarengi dengan enam kepala daerah lainnya di Jawa Barat,” pungkasnya.(rt)