Samsat Ciledug Buka Samling 10 Hari

Kota Tangerang, Depok Terkini

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda)  Provinsi Banten, melalui Unit Pelaksana Teknis ( UPT ) Samsat Ciledug  Kota Tangerang  melaksanakan  intensifikasi pajak daerah  dengan mengoperasikan armada  Samsat Keliling  ( Samling ) selama 10 hari di Giant Poris Plawad .

Kepala UPT Samsat  Ciledug Bapenda Provinsi Banten, Drs H Didi Cipnadi MM yang didampingi Kasi PKB , Suherman S.Sos, M.Si  kemarin mengatakan, program samling digulirkan dalam rangka lebih mendekatkan pelayanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yaitu, pengesahan STNK tahunan serta SWDKLLJ. Bagi masyarakat (WP) dengan tingkat kesibukan yang padat agar memanfaatkan program samling karena, selain mudah tanpa antri dan juga waktu penyelesaian hanya membutuhkan waktu 3 -5 menit.
           
“Samling di Giant Poris Plawad berlangsung sejak , Senin (13/2) sampai Selasa (28/2) mendatang. Kemudian dilanjutkan ke Kecamatan Cipondoh, Pinang , Karang Tengah , Larangan dan Ciledug secara berkelanjutan,” ujarnya.
         
Namun untuk mendapatkan kemudahan pelayanan, agar  pemilik kendaraan membawa KTP (asli) , STNK (asli), BPKB / keterangan leasing dan surat kuasa / surat tugas Badan hukum / Intansi Pemerintah. Pelayanan samling menggunakan interkoneksi jaringan (online) sehingga  selain melayani WP Samsat Cikokol juga WP Samsat Ciledug , Samsat Serpong dan Ciputat khusus untuk pembayaran pajak kendaraan tahunan (DU). (sul).

Posting Komentar

0 Komentar