Samsat Cinere Optimis Bisa Capai Target Pendapatan Tahun 2020

Kanit Samsat Cinere AKP Agus Suwito bersama Kepala P3D Samsat Cinere Iwan Juanda menyerahkan cinderamata kepada Hari Supada yang dipundahtugaskan ke Dinas Sosial Pemprov Jabar.

Limo, Depok Terkini
Kepala Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Jawa Barat Wilayah Depok II Cinere, Iwan Juanda mengaku optimis bisa mencapai target pendapatan asli daerah (PAD) tahun 2020 sesuai yang ditetapkan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

"Kami optimis bisa mencapai target pendapatan asalkan didukung dari semua pihak," ujar Iwan saat menghadiri acara pisah Sambut Kasubag TU Samsat Cinere dari Hari Supada kepada Iis Hildawati di Bakoel Samara, Limo, Depok, Rabu (15/01/2019).

Dikatakan Iwan, untuk merealisasikan pendapatan tersebut diperlukan dukungan dan kerjasama dari semua pihak, diantaranya dari unsur Kepolisian dan Jasa Raharja.

"Kita tidak bisa bekerja sendiri, perlu dukungan semua pihak," tegas Iwan

Karena itu, Iwan meminta kepada pejabat baru untuk segera menyesuaikan diri dalam upaya mengejar tantangan target pendapatan.

"Dalam mengejar target pendapatan jangan lupa diiringi dengan doa,"  tuturnya.


Sementara itu, Kanit Samsat Cinere, AKP Agus Suwito meminta agar jalinan kekeluargaan Samsat Cinere bisa lebih di pererat lagi sehingga apa yang diharapkan Samsat Cinere bisa tercapai.

"Mohon kerjasama dan kekeluargaan bisa dipererat lagi sehingga tujuan Samsat Cinere bisa tercapai," ucap Kanit.

Dalam pisah sambut tersebut juga disampaikan ucapan selamat datang kepada Kasi Pendapatan dan Penagihan Sri Kuswanto menggantikan Rina Parlina yang kini menjabat Kasi Pendataan dan Penetapan Samsat Cinere.(ndi)

Posting Komentar

0 Komentar