Koramil 06/Setu Karya Bakti Bersama Warga Desa Lubang Buaya

Bekasi, Depok Terkini

Mengantisipasi bencana banjir di musim penghujan awal tahun 2021, Koramil 06/Setu, Kodim 0509/Kabupaten Bekasi bersama warga di wilayah Kecamatan Setu melakukan karya bakti di Setu Perumahan Griya Mustika Media (GMM), Desa Lubang Buaya, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Sabtu (09/01/2021).

Karya bakti dipimpin langsung Danramil 06/Setu, Kapten Inf Sudiro dengan melibatkan 75 personil gabungan dari unsur TNI, Polri, pemerintah daerah, (Kades), dan tokoh masyarakat.

Menurut Danramil 06/Setu, Kapten Inf Sudiro, masyarakat wilayah Kecamatan Setu sudah memahami bahwa setiap bulan Januari hingga Maret kerap terjadi bencana banjir akibat meluapnya air Setu. 

Untuk itu, lanjut Sudiro, seluruh personil Koramil 06/Setu bersama masyarakat bergotong royong membersihkan Setu dengan mengangkat tumpukan sampah dan lumpur yang mengendap.

"Sampah dan kayu yang ada di danau kita angkat sekaligus dilakukan pengerukan lumpur yang menyebabkan pendangkalan," kata Sudiro dudampingi Kades Setu, Yosep

Lebih lanjut Sudiro mengatakan, dalam karya bakti ini menurunkan alat berat berupa beko dan lima unit truk pengangkut sampah.

"Pembersihan sampah tidak bisa dilakukan secara manual. Kita kerahkan alat berat. Sebanyak 30 dram material sampah berhasil diangkat dan dibuang ke area Setu yang lebih rendah," tuturnya.

Danramil menjelaskan karya bakti ini bertujuan agar daya tampung debit air di Setu lebih maksimal sehingga dapat menampung air ketika musim hujan tiba

"Sekarang kondisi Danau sudah bersih dari sampah dan kayu serta berfungsi sebagaimana mestinya," terang Danramil.

Untuk itu, Danramil mengimbau masyarakat di perumahan GMM untuk merawat dan memelihara kebersihan danau agar tidak di jadikan sebagai tempat pembuangan sampah.(wan)

Posting Komentar

0 Komentar