Puskesmas Sawangan Berikan Edukasi Tentang Diare dan Kanker Serviks

 

Sawangan, Depokterkini.com

Puluhan Duta Gendis (Gerakan edukasi dan internalisasi kesehatan) Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan, Kota Depok mendapat pembekalan  dari Puskesmas Sawangan pada Selasa (28/06/2022) di aula kelurahan setempat.

Duta Gendis merupakan kader posyandu dan posbindu yang nantinya dapat memberikan penyuluhan ke masing-masing warga di  posyandu dan posbindu yang ada di wilayah kelurahan tersebut.

Putri Anisa, Promosi Kesehatan (Promkes) Puskesmas Sawangan mengatakan, pihaknya  memberikan materi pembekalan  kepada kader Duta Gendis tentang diare dan juga kanker serviks untuk dijadikan bahan penyuluhan pada bulan depan di posyandu dan posbindu di masing-masing.

“Harapannya semoga kegiatan ini bisa terus berjalan dan mendapatkan dukungan dari berbagai pihak karena Alhamdulillah kegiatan ini juga sudah didukung  oleh kecamatan kemudian pihak Kelurahan Sawangan Baru,” ujar Anisa.

Sebelumnya, Lurah Sawangan Baru, Rahwana menuturkan, Gendis merupakan program berkesinambungan yang diselenggarakan pihak Puskesmas Sawangan.

Kegiatan saat ini, lanjut dia, diberikan kepada peserta yang merupakan kader posyandu dan posbindu atau Duta Gendis sebanyak 25 orang  membahas diare dan kanker serviks sebagai bahan penyuluhan yang nantinya akan diberikan di posyandu dan posbindu. “Kegiatan ini merupakan orientasi kesehatan berbasis masyarakat,” ujarnya. 

“Jadi kader posyandu dan posbindu diberikan pemahaman diare dan kanker serviks untuk penyuluhan di masing-masing posyandu dan posbindu,” pungkasnya. Kegiatan tersebut dibuka Lurah Sawangan Baru, Rahwana.(dib)

Posting Komentar

0 Komentar