Samling Kejar Target Penerimaan Pajak

 Ika Sri Erika S.Sos menyerahkan  berkas  kepada WP
Kabupaten Tangerang, Depok Terkini

UPT Samsat Balaraja Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Banten melaksanakan intensifikasi pajak daerah dalam rangka mengejar target penerimaan pajak kendaraan bermotor. Samling kali ini  digelar selama 20 hari di Bundaran satu perumahan Citra Raya Cikupa Kabupaten Tangerang .

Plt  Kepala UPT Samsat  Balaraja , H Opar Sohari didampingi Kasi Pendataan dan Penetapan , Hj Ika Sri Erika S.Sos mengatakan, program samling  selama 20 hari tersebut untuk pencapaian target penerimaan pajak kendaraan bermotor tahun anggaran 2017  serta  sosialisasi membayar pajak tepat waktu guna menghindari denda keterlambatan.

Dijelaskan, pelayanan Samling  20 hari dibuka mulai pukul 08.00 s/d 15.00 WIB sejak 5 hingga 28 September 2017 banyak melayani WP sesuai dengan rencana program samling, diantaranya lebih mendekatkan  pelayanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) seperti pengesahan STNK tahunan serta SWDKLLJ serta mengejar target penerimaan pajak kendaraan.

Terpisah, Kasi Pendataan dan Penetapan Hj Ika Sri Erika S.Sos menjelaskan bahwa realisasi penerimaan pajak Kendaraan Bermotor (PKB) sampai dengan 19 Oktober 2017, sebesar Rp 417.269.299.040  ( 80, 64  %), dari target yang ditetapkan Rp 507.499.174 .000.  Sedangkan BBNKB I  Rp 395.056.242.500  (84,55 ), dari target Rp 467.049.329.000. Sementara realisasi penerimaan  BBNKB II sebesar Rp 8.737.069.700  (55,59 %) dari target yang ditetapkan sebesar Rp 15.318.308.000. (sul)

Posting Komentar

0 Komentar