MI Irsyadul Athfal Santuni Puluhan Yatim


Cipayung, Depok Terkini
Madrasah Ibtidaiyah (MI) Irsyadul Athfal kembali memberikan santunan kepada 21 siswa yatim pada peringatan Tahun Baru Islam 1441 Hijriah kali ini. Santunan berupa uang dan perlengakapan sekolah merupakan kerjasama antara sekolah, donatur dan stakeholder.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris saat menghadiri kegiatan tersebut mengatakan, dengan berbagi bersama anak yatim dirinya berharap dapat menciptakan suasana yang penuh kedamaian di Kota Depok. Terutama dalam kehidupan bermasyarakat.

“Mudah-mudahan dengan kita berbagi kepada anak yatim bisa menciptakan suasana surgawi di Kota Depok yang penuh dengan kedamaian,” ujarnya usai memberikan santunan anak yatim di MI Irsyadul Athfal, Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Cipayung, Selasa (01/10).


Sementara itu, Pembina Yayasan MI Irsyadul Athfal, Abdul Karim mengatakan, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun untuk membantu anak yatim, khususnya bagi yang kurang mampu.

“Alhamdulillah, tahun ini kami bisa kembali menyantuni anak yatim yang merupakan siswa MI Irsyadul Athfal. Kita dapat hibah dari beberapa stakeholder, termasuk masyarakat pengepul sampah yang berada di wilayah sekitar,” katanya.

Ia menjelaskan, terjadi peningkatan setiap tahun untuk nilai santunan. Jika tahun 2018 pihaknya hanya bisa memberikan sebesar Rp 4 juta, tahun 2019 yayasan bisa memberikan Rp 13 juta.

“Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat, baik untuk keperluan sekolah maupun keperluan sehari-hari. Kami juga berharap agar Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bisa terus memperhatikan keberadaan madrasah yang ada di Kota Depok, khususnya di Cipayung, ” harapnya.(ndi)

Posting Komentar

0 Komentar