Puluhan Rumah di Sawangan Baru Terendam Banjir

 

Sawangan, Depokterkini.com

Permukiman warga di lingkungan RW 08 dan 09 Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawanga, Kota Depok terendam banjir akibat meluapnya air Kali Pesanggaran yang melintasi permukiman tersebut.

Air merendam permukiam  setinggi 1,5 meter sejak  pukul 23.00 pada Rabu (16/02/2022)  hingga pukul 07.00 Kamis (17/02/2022) mulai surut. Banjir tersebut ditinjau aparatur kelurahan setempat.

Rahwana, Lurah Sawangan Baru mengatakan, pihaknya melakukan peninjauan terhadap warga yang rumahnya  kebanjiran setinggi 1,5 meter. Air masuk ke permukiman warga sejak Rabu malam, hingga kamis pagi harinya dan sekarang air sudah surut.

Banjir tersebut, dijelaskannya, merendam rumah di RW 08 sebanyak 24 rumah dan di RW 09 sebanyak 30 rumah. “Saat banjir warga sempat mengungsi di antaranya di musala Assalam lingkungan sekitar. Dalam peristiwa itu pihak tagana juga sudah datang ke lokasi,” ujarnya.

Banjir tersebut, dikatakan lebih lanjut, merupakan banjir kiriman dari kawasan  Bogor, selain itu juga terjadi hujan sehinggga menyebabkan  air Kali Pesanggrahan meluap, 

Tidak hanya itu, tambahnya,  pintu air di dekat permukiman tersebut mengalami kendala mampet, kemudian badan Kali Pesangrahan mengalami pendangkalan sehingga banjir terjadi. 

Untuk Meringankan beben  korban banjir pihaknya Kelurahan Sawangan Baru  juga memberikan bantuan berupa mie instan.(dib)

Post a Comment

0 Comments